SMSI Bandar Lampung Terjun Langsung Salurkan Bantuan Gempa Cianjur

  • Whatsapp

BANDAR LAMPUNG, LAMPUNG17.COM (SMSI)– Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) kota Bandarlampung menyalurkan bantuan untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawabarat, Sabtu (3/12/2022).

Dalam penyaluran, SMSI diwakili oleh Kabid Humas SMSI kota Bandarlampung menyalurkan logistik secara langsung bertempat di desa Gasol RT 01, RW 04, kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.

Kabid Humas SMSI kota Bandarlampung, Syahrudin mengatakan bantuan ini diberikan guna meringankan beban korban yang sampai saat ini masih bertahan hidup di sekitar lokasi gempa.

“Kami harap cepat kembali pulih, ini adalah bentuk kehadiran dan kepedulian sosial kami guna meringankan beban korban gempa Cianjur,” katanya.

Mang Udin, sapaan akrabnya menuturkan untuk penunjukan lokasi yang diberikan bantuan, pihaknya memilih untuk menyalurkan lokasi tersebut di desa Gasol.

“Ini merupakan pusat titik gempa, disini juga masih memerlukan bantuan karena memang lokasinya di pegunungan dimana hanya bisa dijangkau oleh kendaraan roda dua,” tuturnya.

Sementara itu, Ahmad Kosasi (65) mengatakan dirinya terpaksa mendirikan tenda sendiri lantaran kewajibannya sebagai pengurus masjid.

“Kalau kita di posko, masjid disini tidak ada yang urus. Jadi mau gak mau saya dan keluarga harus pindah kesini supaya lebih dekat dengan masjid dan sekaligus bisa mengurus masjid,” jelasnya.

Ahmad menjelaskan, sejak hampir sepekan tinggal di tenda terpisah, dirinya beserta keluarga memerlukan bantuan karena memang lokasi tenda diatas dan sulit dijangkau jadi kami menggunakan peralatan dan perlengkapan seadanya.

“Kita pakai terpal masjid, disini kita masih butuh terpal karena kita tidak gak tahu sampai kapan memakai terpal, selain itu kita perlu tikar buat alas tidur dan yang pasti obat-obatan ya, karena saya juga terluka tertimpa puing saat sedang sembahyang,” jelasnya.

Lebih lanjut, dia mengungkapkan untuk keperluan bahan pangan dan sembako biasanya dia mendapat dari posko pusat.

“Iya biasa dapet bantuan jatah nasi, tapi kita harus turun dulu kebawah. Kalau dari pemerintah setempat sendiri belum ada yang nengok ke sini,” ungkapnya.

Diketahui dalam penyaluran logistik ini, SMSI Bandarlampung menyalurkan Obat-obatan, tenda, beras, minyak, mie instan, sarden dan tikar, perlengkapan mandi yang rencananya akan disalurkan ke korban gempa Cianjur lainnya. (*)

banner 728x90

Pos terkait

banner 540x1080