Penjualan STB di Bandar Lampung Meningkat, Setelah Kominfo Stop Siaran TV Analog

  • Whatsapp
Suasana Toko di Bandar Lampung yang menjual set top box (STB) untuk migrasi dari TV analog ke TV digital. Sumber Foto/Asmarani
Suasana Toko di Bandar Lampung yang menjual set top box (STB) untuk migrasi dari TV analog ke TV digital. Sumber Foto/Asmarani

BANDAR LAMPUNG, LAMPUNG17.COM (SMSI)– Pengalihan siaran televisi dari sistem analog ke sistem digital membuat permintaan set top box di Kota Bandarlampung semakin banyak. setelah Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengumumkan penerapan Analog Swicth Off (ASO).

Setiawan Putra Shandy, pemilik toko Garuda Elektronik yang berada di Jalan Ratu Dibalau, Kelurahan Way Kandis, mengatakan bahwa permintaan selalu ada setiap hari.

“Daya beli masyarakat meningkat semenjak beralih ke tv digital, sehari bisa menjual 10 sampai 15 Set Top Box,” kata Setiawan, di Bandarlampung, Selasa (08/11/2022).

Sebelumnya, penjualan STB sangat sedikit berkisar antara 2 sampai 5, sebab kebanyakan masyarakat akan langsung membeli tv digital ketimbang hanya membeli STB.

“Kalau harga STB bervariasi rata-rata Rp200an ribu, semenjak banyak permintaan sementara barang sulit sehingga harga meningkat,” terangnya.

Lebih lanjut, Iwan mengungkapkan bahwa pihaknya kerap mendapatkan keluhan dari masyarakat saat membeli STB, sebab harus mengeluarkan biaya lagi untuk bisa menikmati kualitas gambar tv yang jernih.

“Untuk konsumen ada beberapa yang mengeluh karena harus keluar biaya, belum lagi perlu antenanya yang tinggi supaya jernih dan dapat siaran,” ungkapnya.

Sementara, Hal serupa juga dirasakan Hendra, pemilik toko 999 Jaya Elektronik di Jalan Hayam Wuruk, Pasar Tugu. Menurutnya ketika mulai akan beralih ke siaran tv digital banyak konsumen yang mencari STB.

“Dari seminggu sebelum 02 November penjualan STB meningkat, 40 sampai 50 unit STB terjual tapi setelah itu mulai menurun,” tutur Hendra.

Kemudian, untuk harga dirinya menjual satu unit STB mulai dari harga Rp160ribu hingga Rp230ribu, tergantung dari merek dan daya tangkapan sinyal. (*)

banner 728x90

Pos terkait

banner 540x1080