BANDARLAMPUNG, LAMPUNG17.COM (SMSI) -Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung mengimbau warga agar waspada terhadap potensi penularan penyakit hepatitis akut, terutama pada anak-anak. Kamis (12/5).
Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, anak usia di bawah 16 tahun merupakan kelompok rentan tertular virus tersebut. Kelompok usia itu adalah para peserta didik pada jenjang SD dan SMP.
“Yang kita takutkan adalah penyakit hepatitis akut yang menyerang anak 16 tahun ke bawah, berarti anak SMP dan SD, juga TK dan PAUD,” Jelasnya.
Lebih Lanjut,Ia menegaskan agar sekolah bisa memastikan penerapan protokol kesehatan (prokes) selama pelaksanaan PTM.
“Karena hal tersebut sangatlah penting, untuk mencegah terjadinya penyebaran penyakit,” Tegasnya.
Selain itu, Ia juga meminta kepada orang tua/wali murid, untuk bekerja sama dalam mengawasi dan memberikan arahan kepada anak-anak.
“Karena kita tidak tahu Omicron ada di mana, hepatitis akut ada di mana. Kita semuanya harus bekerja sama dengan baik,” Tutupnya. (Asma)