Pemkab Pesisir Barat Kembali Raih Opini WTP ke – 4 dari BPK RI

  • Whatsapp

LAMPUNG17.COM (SMSI)– Bupati Pesisir Barat Dr.,Drs.H.Agus Istiglal,S.H.,MH. di dampingi Ketua DPRD, Agus Cik, Plt. Sekda Drs.Jon Edwar,M.Pd, Inspektur Henri Dunan,SE.,SH,MH, Kepala BPKAD Kasmir, S.Sos,M.M. Terima penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. Rabu, 17 Mei 2023.

Di ketahui Opini WTP dari BPK RI buah pernyataan pemeriksaan keuangan keuangan sesuai dengan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atau perinsip akuntansi Pesisir Barat ke-4 sejak jabatan periode ke-2 sang putra daerah di Bumi Para Saibatin dan Para Ulama selaku Bupati Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung 2019-2022.

Penyerahan Opini WTP dilakukan secara langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan Lampung, Yusnadewi, S.E, M.Si, Ak, CA, CSFA. Dengan diterima langsung oleh Bupati H. Agus Istiqlal bertempat dikantor BPK RI Perwakilan Lampung.

Selain Pesisir Barat Penerima LHP atas Laporan Keuangan Tahun 2022 bersama dengan Kabupaten Lampung Timur, Kabupaten Tulang Bawang, Kabupaten Lampung Barat, Kabupaten Tulang Bawang Barat, Kabupaten Pesawaran dan Kabupaten Pringsewu.

Kapala BPK RI Perwakilan Lampung, Yusnadewi mengatakan “Wajar Tanpa Pengecualian ada penekanan paragraf suatu hal, ini tidak mengecualikan salah satu hal yang ada pada akun laporan keuangan. Pihaknya perlu menekankan hal ini bila di masa depan tidak diperbaiki maka bisa berdampak material,” ujarnya.

“Meskipun demikian dampak permasalahan tersebut tidak mempengaruhi secara material penilaian dalam penyajian laporan keuangan,” jelas Yusna Dewi

Di tempat terpisah dalam waktu yang sama Bupati H.Agus Istiqlal menyampaikan ungkapan atasnama segenap lapisan masyarakat pesisir Barat kami mengcapkan terimakasih kepada BPK RI telah meberikan Opini WTP kepada Pemerintah Daerah Pesisir Barat.

“Sealain itu Opini WTP, tentunya akan menjadi kekuatan dan motivasi bagi Pemerintah Daerah dalam pelaksanaan perencanaan dan realisasi sistem keuangan Pesisir Barat,” ungkapnya.

“Terima kasih yang tak terhingga atas segala masukan dan koreksi dari laporan pemeriksaan ini, sehingga Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat mendapatkan Opini WTP dari hasil audit BPK RI Perwakilan Lampung,” sambung dia.

“Opini WTP ini merupakan keempat kalinya yang diterima Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat. Tentunya, atas nama masyarakat Pesisir Barat kembali kami mengucapkan terima kasih atas opini yang diberikan oleh BPK RI Perwakilan Lampung,” pungkas Bupati. (*) 

banner 728x90

Pos terkait

banner 540x1080