Dua Kandidat Memperebutkan Kursi Ketua DPC HISWANA MIGAS Lampung Masa Bhakti 2020 – 2024 

  • Whatsapp

BANDAR LAMPUNG, LAMPUNG17.COM (SMSI)– Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak Dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Provinsi Lampung akan menggelar pemilihan Ketua Umum periode tahun 2020-2024 melalui Musyawarah Provinsi (Musprov).

Dua kandidat yaitu Rudy Hartanto dan Hi. Tahang siap bersaing secara sehat dalam pelaksanaan pemilihan nanti.

Dalam kesempatan, saat ditemui dikantor Hiswana Migas Rudy Hartanto menyampaikan keinginannya Memimpin DPC Hiswana Migas Lampung Masa Bakhti 2020-2024, adapun Rudy menyampaikan Visi dan Misi dalam pencalonannya.

Adapun Visi Misinya ialah Profesional, menjadikan anggota yang melakukan pekerjaannya dengan etika dan sesuai standar teknis.

“Mandiri, membantu anggota agar dapat menjaga kesinambungan usahanya dengan kerja sama dengan pihak-pihak yang kompeten baik dalam hal permodalan, peralatan, teknologi, manajemen, sumber daya mineral,” ungkapnya, Jumat (26/8/2022).

Kemudian, Patriotik yang membangun rasa cinta tanah air dengan menanamkan ketaatan dalam membayar pajak, orientasi pengembangan usaha didalam negeri untuk membuka lapangan kerja, dan mambantu penyaluran BBM dan LPG hingga ke daerah terpencil.

Sementara Misinya ialah Membangun Kembali Koperasi Hiswana Migas untuk memudahkan anggota dalam memenuhi kebutuhan usahanya baik di BBM dan LPG, misalnya seragam operator, sparepart SPBU, APAR, safety shoes, dan lain lain.

“Membantu dan melindungi usaha anggota hiswana migas dalam kompetisi bisnis yang sesuai aturan dan sehat dan mengedepankan etika dalam berbisnis,” jelasnya.

Selanjutnya, menjalin dan menjaga hubungan yang baik dengan pihak Pertamina dan dengan semua instansi terkait dengan kelangsungan usaha anggota hiswana migas.

Sementara itu, kandidat lainnya yaitu Hi. Tahang juga menyampaikan visi dan misinya. Dirinya yang merupakan Sekretaris DPC Hiswana Migas yang juga ikut dalam perhelatan Muscab DPC Hiswana Migas Lampung menyampaikan akan menjadikan DPC Hiswana Migas Lampung, menjadi organisasi yang bermanfaat bagi anggota, serta menjadi mitra pertamina yang berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Adapun Misinya ialah Menempatkan Pengurus yang mempunyai kriteria, Mau bekerja dan mempunyai kemampuan di bidang tugasnya, Mengayomi dan mengakomodasi kepentingan anggota, Tidak mementingkan diri sendiri atau kelompoknya, dan Mampu menghidupkan organisasi bukan cari hidup di organisasi,” tuturnya.

Selanjutnya, menerapkan manajemen yang bersih dan transparan, baik dibidang keuangan maupun dalam pelaksanaan kegiatan. Lalu, Membuat program kerja rasional yang mampu mengantisipasi dinamika tantangan usaha.

“Menjalin kerja sama yang baik khususnya dengan PT. Pertamina (persero) serta pihak- pihak terkait, guna memberikan nilai tambah bagi pengembangan usaha anggota, yang bermuara pada optimalisasi pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Subhan Efendi selaku ketua SC menambahkan, akan mendorong dan menyiapkan musyawarah DPC Hiswana Migas ke IX 2022 ini dengan sebaliknya dan demokratis.

Subhan Efendi juga menyampaikan pada muscab tersebut akan memperebutkan 380 suara yang terdiri dari berbagai unit usaha antara lain SPBU, LPG, SPBE, Transportir, Agen Pelumas, dan Ritester.

Perlu diketahui, adapun Musprov akan dilaksanakan pada Selasa, 30 Agustus 2022 di Hotel Emersia, kegiatan itu pun akan dihadiri oleh Ketua DPD Hiswana Migas Bayumi, dan direncanakan akan dibuka oleh More II General Manager PT. Pertamina Patra Niaga, Aji Anom. (*)

banner 728x90

Pos terkait

banner 540x1080